Visi, Misi dan Tujuan

Visi (draft)

Menjadikan lembaga yang unggul, terpercaya dan mandiri di bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat khususnya pada pengembangan dan pemanfaatan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni serta kewirausahaan.

Misi (draft)

  • Meningkatkan kemampuan dan keikutsertaan dosen dan mahasiswa dalam melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
  • Melakukan penelitian terapan dan inovatif dengan berorientasi multidisiplin ilmu.
  • Menyebarluaskan hasil penelitian dan pengembangan dalam bentuk publikasi, produk atau teknologi tepat guna yang bermanfaat bagi kehidupan lokal, nasional dan internasional.
  • Melakukan sinkronisasi antara kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di bidang kewirausahaan

Tujuan (draft)

  • Mengembangkan penelitian dengan inovasi teknologi dan pengabdian masyarakat guna memanfaatkan sumberdaya  secara optimal dan berkelanjutan, sehingga dapat mempercepat proses pengembangan penelitian terapan dan ilmu pengetahuan.
  • Meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian dan pengabdian kepada masyarakat untuk mendukung visi Universitas menjadi Universitas yang unggul di bidang kewirausahaan
  • Menghasilkan luaran penelitian  dalam bentuk penerbitan, publikasi, produk atau teknologi tepat guna yang bermanfaat bagi masyarakat.
  • Membangun kemampuan dalam ilmu pengetahuan dan teknologi serta ilmu pengetahuan terapan sebagai landasan pengembangan dalam rangka sumbangan penelitian pada proses pendidikan dan kegiatan pengabdian kepada masyarakat.